Misteri Di Mana Orang Yang Meninggal Ada ?




Pertanyaan yang sederhana sobat , tetapi mempunyai makna yang dalam , sebab kepercayaan akan sebuah kematian adalah  mutlak seperti kepercayaan akan sebuah kehidupan setelah kematian !, he he dan tentu saja hal tersebut tak lantas semena mena kita gambarkan , sebab sebuah iman dan keimananlah yang dapat menjawab semua itu.
Pertanyaan tersebut bukanlah pertanyaan untuk orang lain jika kita renungkan ya, coba sobat misteri renungkan juga ya, pertanyaan tersebut adalah sebuah pertanyaan untuk diri kita , sudahkah kita iman dan percaya, lalu bekal apa yang akan kita bawa untuk hidup setelah kematian ?.
Dan sebenarnya inilah dasar dari kita untuk mengerti sebuah kehidupan setelah kematian ! sebab ada sebuah keterkaitan di antara itu, kita tentu akan menyiapkan bekal jika memang kita tahu akan pergi ke suatu tempat , begitu bukan ? dan tentu kita tidak ingin merana atau sengsara di tempat yang kita tuju tersebut.
Dan begitu juga dengan hidup setelah kematian dalam versi yang berbeda beda berdasarkan keyakinan dari apa yang di yakininya sebagai sebuah keragaman keyakinan dan bukan menjadi suatu pertentangan.
Dan , orang yang meninggal itu adalah ada , sebab adanya ada dan tiada adalah iradat Tuhan dan menjadi sebuah misteri, tetapi ada sedikit yang tuhan berikan sebagai ilmu pengetahuan dan gambaran tentang adanya alam sesudah alam. Dunia adalah sebuah perjalanan dan persinggahan di mana kehidupan yang sebenarnya adalah kehidupan setelah kehidupan di dunia ini.
Memasuki kematian adalah memasuki alam baru bagi kita, dan sama halnya di saat kita lahir , alam yang baru ini amat mengejutkan kita , di saat kita bangkit dan mengerti , ketakutan melanda dan mengerti serta menyesali dosa dosa kita, tetapi apa yang mesti kita perbuat, semua sudah terlambat!.
Dan kita hanya sendiri , berbekal amal dan perbuatan yang entah akan bisa atau tidak membayar semua dosa dosa kita, dan di saat semua yang mengantarkan kita pulang , kita hanya sendiri , serta siap ata tidak pertanyaan pertanyaan akan segera terlontar dari malaikat utusan tuhan untuk pertama kalinya !.
Sobat misteri, kita tidak terlalu jauh untuk ini , hanya sebagai sebuah cahaya saja , agar kita selalu membekali diri kita untuk kehidupan nanti, sebab banyak manusia yang terlena akibat hawa dunia yang selalu menggoda dan menggoda kita untuk lupa pada sang pencipta.
Dan ada sebuah hal yang sobat juga banyak mendengar tentang sebuah kematian dan perjalananya, setelah mati adalah diam, meninggalkan jasad serta keluarlah ruh atas panggilan dan iradat Tuhan dengan malaikat sebagai utusan sebagai pencabut nyawa, setelah kematian itu entah benar atau tidak ada banyak orang yang mengatakan Ruh di bawa oleh malaikat untuk di bawa kepada Tuhan Yang Maha Esa, tetapi di kalangan masyarakat, entah sekarang ! bahwa ruh akan mendapatkan kebebasa n terlebih dahulu, sungguh bijaksana Tuhan.
Satu minggu setelah kematian , ruh akan berada dirumah bersama keluarganya, mungkin karena untuk terakhir kalinya berkumpuldan bersama, seminggu kemudian ia akan berada di beranda rumahnya , dan setelah itu ada kebebasan untuk menemui sanak audaranya sampai berakhir pada 40 hari dan setelah itu barula ia aka menemui tuhan sebagai janjinya ,Wallahu a’lam Bisawwab, dan akan ada kebebasan kebebasan lagi di saat seratus hari dan seiap ulang tahun kematiannya.
Ada juga sebuah petuah orang tua dulu, bahwa pada setiap malam kamis dan malam jum’at ruh juga di beri sebuah kebebasan untuk menemui sanak saudaranya , untuk melihat apakah keluarganya mendoakan atau tidak ,atau berbuat dan beramal baikatau malah sebaliknya ?.
Ruh akan bahagia jika mendapati anggota keluarganya yang masih hidup di dunia melakukan amal baik dan keshalihan serta mendoa’akanya, tetapi jika sebaliknya, maka sobat kasihan sekali, sebab ruh akan pulang dengan membawa kesedihan dan menjerit pada tuhan serayaberkata, percayalah bahwa setelah kematian akan ada kehidupan !, terdengar berulang ulang dalam sebuah tangisan, dan sobat berdoalah untuk mereka yang telahtiada, mereka menanti kebaikan kita untuk selalu mendoakannya sebagai sebuah kasihsayang dan rahman Tuhan, salam penulis.






EmoticonEmoticon